Kinerja Biosorben Cangkang Telur sebagai Pengadsorbsi Logam Berat Cr pada Limbah Industri

Isi Artikel Utama

Syahril Makosim
mohamad haifan
Eka Indra Setiaman

Abstrak

Dalam proses pengolahan industri dihasilkan hasil samping berupa limbah cair yang mengandung logam berat, diantaranya Cr (III) yang dapat memberikan dampak negatif  terhadap lingkungan. Beberapa karakeristik cangkang telur yang mengandung CaCO3 dengan konsentrasi tinggi dan memiliki struktur pori-pori alami dapat dimanfaatkan  sebagai pengadsorsi (biosorben) logam berat   yang dihasilkan industri pengolahan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan kondisi optimum penyerapan (adsorpsi) logam Cr (III) yang dilakukan biosorben cangkang telur. Metode penelitian dilakukan secara eksperimen yang meliputi penyiapan biosorben limbah cangkang telur, penentuan waktu optimum, sebanyak 1,0 g biorsorben cangkang telur dimasukkan ke dalam 25 ml larutan limbah logam berat dengan konsentrasi 50 ppm, selanjutnya adsorpsi dilakukan  dengan variasi waktu 5, 10, 20, 30, 40, 50, 60, dan 120 menit. Variasi konsentrasi logam Cr  50,0 ppm; 100,0 ppm,  150,0 ppm; 200,0 ppm; 250,0 ppm; 300,0 ppm; 350,0 ppm, 400,0 ppm; 450,0 ppm; 500,0 ppm; dan 1000 ppm. Setelah itu campuran disaring dan filtratnya dibaca pada Spektrofotometer Serapan Atom (SSA) untuk mengetahui adsorpsi maksimum. Hasil penelitian menunjukan kondisi optimum adsorpsi logam Cr (III) didapatkan waktu optimum 40 menit dengan kapasitas penyerapan sebesar 1242,46 µg Cr (III)/g biosorben, dan konsentrasi optimum dengan perlakuan waktu dan bobot optimum yaitu pada 200 ppm dengan kapasitas penyerapan sebesar 4984,99 µg Cr (III)/g biosorben. Isoterm adsorpsi menganut tipe isoterm Freundlich atau secara fisika (fisisorpsi), karena linieritas isoterm Freundlich yang didapatkan dari hasil perhitungan yaitu R2 = 0.7312 atau 73,12% lebih tinggi dibandingkan isoterm Langmuir yaitu R2 = 0,0335 atau 3,35%.


Kata Kunci : biosorben cangkang telur, kondisi optimum adsorpsi, logam berat Cr (III)

Rincian Artikel

Bagian
Articles