JURNAL ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI (IPTEK)
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii
<p><strong>Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi</strong> atau biasa disebut dengan <strong>Jurnal IPTEK</strong> secara umum menerbitkan artikel tentang Teknik. Ada 11 bidang Teknik yang dinaungi yaitu Teknik Kimia, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Industri, Arsitektur, Perencanaan Wilayah dan Kota, Teknik Otomotif, Informatika, dan Teknologi Industri Pertanian. Dari bidang tersebut dikerucutkan menjadi lima cakupan yaitu Chemical enginnering, Chemistry and Bioengineering; Civil engineering, building construction and architecture; computer sains and IT; engineering; industrial and manufacture engineering. Topik yang dapat dipublikasikan dapat berupa ilmu dasar hingga aplikasi. Oleh karena itu diterbitkannya jurnal ini mempunyai tujuan sebagai berikut:</p> <ol> <li>Menyediakan wadah untuk diseminasi hasil penelitian</li> <li>Meningkatkan kualitas hasil luaran penelitian</li> <li>Membina hubungan antar peneliti</li> <li>Menyediakan referensi terkait bidang teknik</li> </ol>en-USThe copyright for articles in this journal are retained by the author(s), with first publication rights granted to the journal. By virtue of their appearance in this open access journal, articles are free to use with proper attribution in educational and other non-commercial settings.[email protected] (Linda Allifia Yoshi)[email protected] (Suryo Bramasto)Wed, 19 Feb 2025 12:22:03 +0700OJS 3.2.1.4http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss60Analisis Manajemen Resiko pada Laboratorium Bioanalisa PT. XYZ dengan Metode HIRARC (Hazard Identification, Risk Assessment, and Risk Control)
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/392
<p><em>Laboratorium bioanalisa di PT. XYZ memiliki peran penting dalam penelitian dan pengujian untuk pengembangan obat generik. Namun, keberadaan potensi resiko kecelakaan kerja dan masalah ergonomi di lingkungan laboratorium menjadi tantangan besar dalam menjaga keselamatan dan kesehatan pekerja. Penggunaan bahan kimia berbahaya dan peralatan yang dapat menimbulkan kecelakaan jika tidak ditangani dengan benar merupakan faktor resiko yang signifikan. Meskipun laboratorium ini memiliki peran vital, struktur organisasi perusahaan belum memiliki bagian khusus yang mengelola aspek Kesehatan, Keselamatan, dan Lingkungan (HSE). Oleh karena itu, diperlukan pendekatan yang sistematis dalam pengelolaan resiko untuk memastikan lingkungan kerja yang aman dan produktif. Salah satu metode yang dapat diterapkan adalah HIRARC (Hazard Identification, Risk Assessment, and Risk Control), yang memberikan kerangka kerja untuk mengidentifikasi potensi bahaya, menilai tingkat resiko, dan merumuskan langkah-langkah pengendalian yang tepat. Melalui penerapan HIRARC, diharapkan dapat tercipta sistem manajemen resiko yang efektif, yang tidak hanya meningkatkan keselamatan pekerja, tetapi juga mendukung keberlanjutan operasional laboratorium. Artikel ini membahas pentingnya penerapan metode HIRARC dalam mengelola resiko di laboratorium bioanalisa PT. XYZ dan memberikan rekomendasi untuk pengembangan sistem manajemen keselamatan dan kesehatan kerja di perusahaan tersebut</em></p>Silvia Merdikawati, Sulkhan Maulana
Copyright (c) 2025 Silvia Merdikawati, Sulkhan Maulana
https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/392Wed, 19 Feb 2025 00:00:00 +0700Implementasi Payment Gateway Midtrans pada Website E-commerce Toko Buah dan Sayur
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/390
<p><em>E-commerce merupakan singkatan dari electronic commerce atau perdagangan elektronik, adalah proses jual-beli produk atau layanan secara online. E-commerce telah menjadi salah satu solusi utama dalam transaksi perdagangan modern, memungkinkan konsumen untuk melakukan pembelian secara mudah dan cepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan payment gateway Midtrans pada website e-commerce khusus untuk toko buah dan sayur. Dengan pengembangan sistem menggunakan framework Laravel 11 dan MYSQL untuk database, sistem ini dirancang untuk memberikan pengalaman belanja yang lebih baik bagi pengguna. Metode penelitian yang diterapkan adalah Rapid Application Development (RAD), yang memungkinkan pengembangan aplikasi secara cepat dan responsif terhadap kebutuhan pengguna. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa integrasi Midtrans sebagai payment gateway berhasil diimplementasikan, sehingga diharapkan dapat meningkatkan efisiensi transaksi serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi pelanggan dalam melakukan pembayaran.</em></p>Endang Ratnawati Djuwitaningrum, Ilyas Budi Wahyu Jati
Copyright (c) 2025 Endang Ratnawati Djuwitaningrum, Ilyas Budi Wahyu Jati
https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/390Wed, 19 Feb 2025 00:00:00 +0700Impact of Service Quality on Customer Satisfaction and Loyalty in Indonesia’s Water Providers: Literature Review
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/388
<p><em>This literature review explores the influence of service quality on customer satisfaction and loyalty in clean water service providers, with a specific focus on the challenges faced by such providers in Indonesia. Service quality, which includes dimensions such as tangibles, reliability, responsiveness, assurance, and empathy, plays a crucial role in determining customer satisfaction and loyalty. The study analyzes previous research to highlight the impact of these dimensions on customer perceptions and loyalty. It also identifies challenges faced by clean water service providers, including issues such as uneven water distribution, pipe leaks, inaccuracies in water meter readings, and delays in responding to customer complaints. The review emphasizes the importance of improving service quality through employee training, enhancing transparency, and utilizing technology to better serve customers. The findings of this review provide recommendations for clean water service providers to improve service quality, ultimately increasing customer satisfaction and loyalty.</em></p>Azka Azizi Fadillah, Afina Putri Vindiana, Annuridya Rosyidta Pratiwi Octasylva, Edward Sahat Tampubolon
Copyright (c) 2025 Azka Azizi Fadillah, Afina Putri Vindiana, Annuridya Rosyidta Pratiwi Octasylva, Edward Sahat Tampubolon
https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/388Wed, 19 Feb 2025 00:00:00 +0700Pengembangan Website Program Studi Teknik Informatika Berbasis Progressive Web App (PWA)
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/383
<p>Website resmi Program Studi Teknik Informatika Institut Teknologi Indonesia (ITI), yang berperan sebagai sumber utama informasi terkait program Studi Teknik Infromatika, sampai saat ini, masih sangat bergantung pada situs web konvensional yang menghadapi beberapa tantangan yang perlu diatasi seperti ketiadaan kemampuan akses <em>offline </em>pada situs web saat ini, yang bisa menghambat akses informasi saat terjadi masalah dengan koneksi internet. Selain itu, responsivitas dan aksesibilitas yang optimal bagi pengguna yang mengaksesnya melalui perangkat mobile masih kurang. Berdasarkan permasalahan yang ada, maka dilakukanlah penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan website Program Studi Teknik Informatika menjadi berbasis <em>Progressive Web App</em>. Dengan penerapan <em>Progressive Web App</em>, website mampu merespons secara baik pada perangkat dengan berbagai ukuran layar, dapat di install dan berperilaku layaknya aplikasi native, serta memiliki kemampuan untuk beroperasi secara online dengan kombinasi antara <em>service worker </em>dan kemampuan <em>caching</em>. Metode yang digunakan dalam pengembangan website ini adalah <em>Rapid Application Development </em>(RAD) yang memberikan flexibilitas dalam menghadapi perubahan kebutuhan selama pengembangan. Pengembangan Website ini diimplentasikan dengan menggunakan framework Laravel untuk backend dan Library NextJs untuk pengembangan frontend. Kesimpulan dari penelitian ini adalah pengembangan website program studi berbasis <em>Progressive Web App </em>guna meningkatkan performa, askesibilitas, dan SEO telah berhasil diimplementasikan.</p>Ayu Apriyanti, Muhamad Ramli
Copyright (c) 2025 Ayu Apriyanti, Muhammad Ramli
https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/383Wed, 19 Feb 2025 00:00:00 +0700Klasifikasi Status Gizi Balita Menggunakan Algoritma Naive Bayes Berdasarkan Pengukuran Antropometri
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/379
<p>Klasifikasi status gizi balita berdasarkan tinggi badan menurut umur (TB/U atau PB/U) merupakan masalah penting dalam upaya pemantauan dan penanganan kesehatan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengklasifikasikan status gizi balita di Puskesmas Jogorogo dengan menggunakan pengukuran antropometri, menggunakan algoritma Naive Bayes. Data yang digunakan berasal dari balita yang dikumpulkan di Puskesmas Jogorogo pada dua periode waktu, yaitu Agustus 2023 dengan jumlah 1784, dan Februari 2024 dengan jumlah 2147 data. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah CRISP-DM (Cross-Industry Standard Process for Data Mining) untuk alur analisa data, dengan penerapan algoritma Naive Bayes untuk klasifikasi. Evaluasi model dilakukan menggunakan confusion matrix untuk mengukur kinerja klasifikasi. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa algoritma Naive Bayes memberikan hasil yang konsisten pada kedua dataset. Akurasi yang diperoleh untuk data tahun 2023 adalah 91,83%, sedangkan untuk data tahun 2024 sedikit meningkat menjadi 91,84%. Hal ini menunjukkan bahwa algoritma Naive Bayes memiliki kinerja yang baik dalam mengklasifikasikan status gizi balita berdasarkan tinggi badan menurut umur.</p>Safwa Taufiq
Copyright (c) 2025 Safwa Taufiq
https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/379Wed, 19 Feb 2025 00:00:00 +0700Perancangan dan Pengembangan Aplikasi Helpdesk Berbasis Web dengan Fitur Manajemen Keluhan untuk Tim IT Akang Group
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/391
<p><em>Peran tim IT perusahaan Akang Group tidak hanya sekedar memastikan infrastruktur teknologi berjalan dengan baik, tetapi juga harus siap menangani berbagai permasalahan teknis yang dihadapi pengguna secara cepat. Kendala komputer, jaringan, perangkat pendukung (printer, scanner) dan sistem pendukung operasional sering mengalami kendala. Seperti perangkat komputer atau jaringan yang bermasalah atau penambahan menu dan promo di toko atau restoran terhambat akibat miskomunikasi antar divisi. Saat ini, keluhan dan permintaan masih disampaikan secara manual melalui aplikasi pesan singkat atau secara verbal, yang tidak terstruktur dan berpotensi menyebabkan miskomunikasi. Untuk mempercepat penanganan keluhan dan permintaan serta menjaga kelancaran operasional, diperlukan sistem helpdesk yang dapat digunakan oleh seluruh divisi, bukan hanya tim IT. Penelitian ini menggunakan metode pengembangan prototype, karena memungkinkan proses yang lebih cepat dan umpan balik segera dari pengguna untuk perbaikan sebelum sistem final dirilis. </em><em>Menggunakan</em><em> sistem helpdesk ini, keluhan dan permintaan akan ditangani </em><em>lebih </em><em>cepat, dan progres pengerjaannya dapat dipantau oleh pengguna maupun manajemen.</em></p>Yustina Sri Suharini, Widi Ardiansyah
Copyright (c) 2025 Yustina Sri Suharini, Widi Ardiansyah
https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/391Wed, 19 Feb 2025 00:00:00 +0700Analisis Beban Kerja dengan Metode Full Time Equivalent (FTE) pada Departemen Research and Development Laboratorium Raw Material PT. ABC
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/389
<ol start="6"> <li><em> ABC, khususnya pada departemen R&D laboratorium raw material saat ini belum melakukan pengukuran beban kerja. Oleh karena itu, perlu dilakukan pengukuran beban kerja sebagai dasar perhitungan kebutuhan tenaga kerja yang optimal. Dalam penelitian ini dilakukan identifikasi uraian aktivitas pekerjaan setiap pekerja, menganalisis beban kerja dan jumlah kebutuhan analis dengan menggunakan metode Full Time Equivalent (FTE). Dari hasil perhitungan dan analisis didapatkan nilai FTE laboratorium raw material dengan 7 orang analis adalah sebesar 6.87 atau dapat dikatakan nilai FTE rata-rata setiap analis sebesar 0.98. Hal ini dikategorikan sebagai kategori beban kerja yang underload. Dengan nilai FTE sebesar 6.78 ini menandakan bahwa jumlah pekerja yang optimal yang adalah sebanyak 6 orang sehingga nilai FTE setiap analis meningkat menjadi 1.13.</em></li> </ol>Silvia Merdikawati, Aproditha Alya Chairani
Copyright (c) 2025 Silvia Merdikawati, Aproditha Alya Chairani
https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/389Wed, 19 Feb 2025 00:00:00 +0700Sistem Monitoring Kerusakan Lampu Lalu Lintas dan Notifikasi Secara Real-Time Berbasis Internet-of-Things
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/387
<p><em>Kerusakan lampu lalu lintas dapat menjadi penyebab utama kemacetan di persimpangan jalan Ketidakpedulian masyarakat dan lambatnya penanganan kerusakan lampu oleh petugas dapat memperburuk situasi di tengah kepadatan jalan dan bahkan dapat menyebabkan kecelakaan. Sistem monitoring kondisi lampu lalu lintas berbasis Internet-of-Things (IoT) diusulkan untuk memberikan solusi terhadap permasalahan tersebut. Pemantauan kondisi lampu dan notifikasi secara langsung kepada petugas terkait, dalam hal ini Dinas Perhubungan, baik melalui Short-Message-Service (SMS) maupun aplikasi Blynk dapat mempercepat penanganan kerusakan lampu. Selain itu, parameter seperti arus, tegangan, dan daya dapat dipantau secara real-time sehingga tanda-tanda kerusakan dapat dideteksi lebih awal. </em><em>Sistem ini menggunakan sensor arus PZEM004T yang terintegrasi dengan Arduino Mega. Selain itu, terdapat modul GPS yang berfungsi untuk memberikan informasi lokasi titik lampu lalu lintas yang dipantau. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem montoring yang terdiri dari modul pengirim dan aplikasi penerima berfungsi dengan baik. </em><em>Meskipun akurasi pengukuran arus belum mencapai 70%, akurasi pengukuran tegangan dan daya di atas 97%. Petugas mendapatkan notifikasi kerusakan secara langsung ketika lampu padam atau rusak. Implementasi sistem ini diharapkan dapat meningkatkan kecepatan penanganan kerusakan lampu lalu lintas dan sekaligus memudahkan dalam pengelolaan lampu lalu lintas sebagai fasilitas utama di jalan raya. </em></p>Hasbi Nur Prasetyo Wisudawan, Mochamad Riskhi C. H, Rosiana, Medilla Kusriyanto
Copyright (c) 2025 Hasbi Nur Prasetyo Wisudawan, Mochamad Riskhi C. H, Rosiana, Medilla Kusriyanto
https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/387Wed, 19 Feb 2025 00:00:00 +0700Analisis Dampak Segmentasi Konsumen terhadap Strategi Pemasaran dalam Tarif Dua Bagian Menggunakan Algoritma Metaheuristics
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/382
<p><em>Penelitian ini mengkaji dampak segmentasi konsumen terhadap strategi pemasaran dalam kerangka penetapan harga tarif dua bagian, dengan pendekatan metaheuristik untuk optimisasi. Seiring dengan semakin banyaknya penyedia layanan yang mengadopsi tarif dua bagian, pemahaman terhadap preferensi dan perilaku konsumen yang beragam menjadi penting untuk memaksimalkan profitabilitas. Melalui penerapan algoritma genetik, kami menganalisis bagaimana berbagai segmen konsumen merespons struktur harga yang berbeda, yang memungkinkan pengembangan strategi pemasaran. Dengan membagi konsumen berdasarkan </em><em>preferensi mereka</em><em>, kami mengidentifikasi konfigurasi tarif optimal yang sesuai untuk setiap segmen pasar. Temuan kami menunjukkan bahwa segmentasi konsumen yang efektif berperan penting dalam keberhasilan strategi pemasaran, yang pada gilirannya meningkatkan kepuasan pelanggan dan pendapatan. Penelitian ini memberikan kontribusi pada literatur strategi harga dengan menekankan pentingnya mengintegrasikan wawasan perilaku konsumen dalam desain tarif. Hasil penelitian ini memberikan rekomendasi praktis bagi penyedia layanan yang ingin mengoptimalkan strategi harga mereka di pasar yang kompetitif, yang pada akhirnya mendukung alokasi sumber daya yang lebih efisien dan meningkatkan kinerja pasar secara keseluruhan.</em></p>Silvia Merdikawati
Copyright (c) 2025 Silvia Merdikawati
https://creativecommons.org/licenses/by-nc-sa/4.0
https://jurnaliptek.iti.ac.id/index.php/jii/article/view/382Wed, 19 Feb 2025 00:00:00 +0700